Aplikasi Untuk Belajar Lebih Mudah. - Marwansya Blog

Adsense 728x90

Aplikasi Untuk Belajar Lebih Mudah.


Aplikasi untuk belajar lebih mudah
Belajar meungkin akan terdengar membosankan bagi sebagian siswa, apalagi kalau sudah menyangkut buku-buku atau menghafal, namun jika kita mengatakan hp atau smartphone pasti semua menggunakannya.

Nah karna sebab itu maka di artikel kali ini kita akan membahas tentang beberapa aplikasi yang akan mempermuda kita dalam belajar, bahakan dengan menggunaka aplikasi ini, belajar akan menjadi lebih menyenangkan.

Sepwrti apa saja aplikasi-aplikasi ini, silahakan baca aplikasi aplikasi review kami di bawah ini sampai akhir.

1.Scribd

Aplikasi ini juga disebut sebagai Netflix buku. Aplikasi ini bisa membantumu mengakses ke lebih dari satu juta buku, buku audiom dann dokumen akademis lainnya. Kamu juga bisa menyimpan buku di perangkat selulermu secara gratis. Jadi kamu bisa membacanya kembali kapan pun dan di mana pun kamu berada tanpa mengenal waktu.

2.Duolingo

Duolingo merupakan aplikasi yang berguna untuk belajar bahasa asing. Kamu bisa belajar bahasa Inggris, Prancis, Jerman, Belanda, Italia, Portugal, Spanyol sampai bahasa India dan Korea. Dengan menggunakan gabungan audio dan visual kamu bisa belajar berbagai bahasa dengan cara yang lebih menyenangkan.

3.Microsoft Office Mobile

Ini merupakan salah satu aplikasi gratis terbaik dan favorit yang dimiliki oleh siswa. Kamu tidak perlu susah membawa laptop. Kamu hanya cukup menggunakan aplikasi Microsoft Office Mobile ini melalui gadgetmu. Kamu bisa membuat dan membuka dokumen MS Word dan MS Excel dari handphone.

4.My Study Life.

My Study Life adalah sebuah aplikasi hebat kertas. Aplikasi ini bisa digunakan untuk siswa, guru, dan dosen untuk merancang sesuatu mengenai semua kegiatan pembelajaranmu. Kamu bisa mengelolanya dengan mudah. Kamu bisa menyimpan catatan pekerjaan rumah hingga catatan ujian.

5.Easy Bib

Easy Bib adalah salah satu aplikasi pendidikan gratis terbaik yang pernah ada. Aplikasi yang bisa membantumu membuat makalah penelitian, kamu juga bisa mempersiapkan daftar pustaka. Aplikasi ini juga akan memberikan banyak pilihan untuk memilih gaya kutipan. Barcode sebuah buku juga dapat dihasilkan untuk kutipan.

6.Wolfram

Aplikasi ini mampu membantu memberikan jawaban dan menyiapkan laporan tentang banyak topik. Topik yang tersedia tidak terbatas, seperti mitologi, silsilah, astronomi, trigonometri, dan lain sebagainya. Aplikasi ini juga bisa membantu membuat grafik dengan informasi dan penjelasan langkah demi langkah, dan perincian formula. Wolfram adalah aplikasi sahabat bagi siswa.

7. #1 Exam Preparation App

Memang aplikasi satu ini tidak berbasis Bahasa Indonesia, meskipun begitu, aplikasi #1 Exam Preparation App ini cukup membantu para siswa baik dari SD, SMP bahkan SMA/SMK untuk belajar berbagai mata pelajaran berstandar internasional.

8.Ruang Guru

Ingin aplikasi untuk belajar sekaligus dengan tutor dan guru yang membimbing? Aplikasi satu ini mungkin cocok untuk Anda. Pasalnya aplikasi ini menyediakan les secara privat melalui online. Ruangguru menyediakan berbagai mata pelajar mulai dari SD, SMP, juga SMA.

9.Brainly Homework Help & Solver

Meskipun aplikasi ini berbasis Bahasa Inggris, namun Brainly Homework Help & Solver ini adalah aplikasi yang benar-benar gratis untuk menunjang para pelajar dalam menyelesaikan berbagai macam kasus soal.
Dengan aplikasi ini, para pelajar dibebaskan untuk menanyakan soal-soal pelajaran yang kurang dipahami, seperti pelajaran Matematika, Biologi, Kimia, Fisika, IPS, sampai dengan pelajaran musik pun ada di sini. 

10.Edmodo

Belajar bukan berarti para siswa harus duduk di dalam kelas atau mendatangi tempat kursus yang mahal. Pasalnya, di aplikasi Edmodo ini mampu membuat siswa belajar dari rumah secara online dan real-time. Mereka juga boleh untuk chatting dengan pengajar untuk membahas pemecahan soal-soal, PR, atau ujian. 

Posting Komentar

0 Komentar